Kabar Muhammadiyah Jawa Barat

Berikut Usulan Muhammadiyah mengenai Sistem Pemilu di Tahun 2024 Mendatang

Kabar Muhammadiyah Jabar–

Jaringan Media Afiliasi Muhammadiyah mengadakan kegiatan Silaturahmi dan Halalbihalal pada Senin malam, (08/05/2023).

Kegiatan Silaturahmi dan Halal Bihalal dilakukan secara daring dengan mengangkat tema “Muhammadiyah dan Pemilu 2024.”

Prof. Abdul Mu’ti selaku Sekretaris Umum PP Muhammadiyah sekaligus sebagai pengisi tausiah di acara tersebut dalam pengantarnya membahas tema tentang pemilu.

Menurutnya ada dua alternatif sistem pemilu yang bisa dioptimalkan dalam pemilu 2024 mendatang.

Kedua sistem yang dimaksud adalah sistem pemilu proporsional tertutup dan sistem pemilu terbuka terbatas.

Abdul Mu’ti memberikan pandangan bahwa sistem pemilu itu merupakan masalah kebangsaan yang perlu dilihat secara kritis dan diberi masukan yang bersifat konstruktif. Muhammadiyah mengusulkan dua alternatif untuk perubahan sistem pemilu tersebut.

Pertama, pemilu proporsional tertutup seperti pada zaman Orde Baru atau awal reformasi, dimana pemilih hanya memilih gambar partai politik yang calegnya sudah ditentukan oleh partai politik melalui mekanisme internal,” katanya.

“Kedua, pemilu terbuka terbatas ini seperti pemilu yang diselenggarakan pada tahun 2004 dimana pemilih ini bisa memilih gambar atau memilih calon. Dengan sistem ini, partai politik masih memiliki otoritas untuk menominasi kadernya di nomor atas, tapi caleg di nomor bawah masih ada peluang untuk terpilih kalau suaranya memenuhi DPT,” jelasnya.

*Penulis: Ajeng Sri Mulyani

Editor: Moh Aqbil WAK

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button