Kabar Muhammadiyah Jawa Barat

Ini Pesan Ahmad Dahlan Bagi Warga Muhammadiyah Menjelang Pemilu

Kabar Muhammadiyah Jabar—

Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Barat Prof Dr Ahmad Dahlan, M. Ag memberikan beberapa pesan jelang pemilu 2024. Kamis (19/10/2023).

Pesan tersebut disampaikan di tengah kondisi masyarakat tanah air yang banyak tercerai berai terkait pilihan politik.

Untuk mengantisipasi keadaan yang kian memanas, ketua PWM Jabar itu memberikan arahan agar Warga Muhammadiyah Jawa Barat bijak merespon kondisi politik sekarang.

Ada 3 pesan yang disampaikan oleh Prof Dr Ahmad Dahlan, yakni:

1. Seluruh Amal Usaha Muhammadiyah (AUM), Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTMA), Sekolah, Rumah Sakit dan AUM lain tidak digunakan kampanye, diskusi politik, dan pengumpulan massa yang bersifat politik.

2. Seluruh Pimpinan dan AUM khususnya Lembaga Pendidikan agar menjaga netralitas politik dan kondusifitas, persatuan di lingkungan warga persyarikatan, umat dan negara.

3. Seluruh pimpinan persyarikatan dan AUM di setiap tingkatan senantiasa mengikuti khittah, ketentuan organisasi dan kebijakan Pimpinan Pusat, serta tidak membawa kepentingan-kepentingan politik praktis terkait Pemilu 2024.

Prof Dr Ahmad Dahlan berharap ketiga pesan tersebut dipegang kukuh supaya terhindar dalam kekisruhan yang kerap melanda akibat persaingan politik.

*Penulis: Moh Aqbil WAK

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button