persyarikatan

Lazismu Jawa Barat Terima Bantuan Satu Unit Ambulans dari Adira Finance Syariah

Bandung, Muhammadiyah Jabar– Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (LazisMu) Jawa Barat menerima bantuan fasilitas kesehatan berupa satu unit ambulans dari Adira Finance Syariah, Selasa (22/02/2022)

Acara seremoni penyerahan bantuan ambulans tersebut dilaksanakan dengan konsep live hybrid dari Kantor Pengurus Pusat Muhammadiyah Jakarta dan melalui aplikasi Zoom yang terhubung dengan Kantor Adira Finance Cabang Bandung 1 dan Kantor Cabang Unit Syariah (KCUS) Adira Finance Cabang Surabaya 2 Gubeng.

Adira Finance Syariah sendiri merupakan unit usaha syariah yang dimiliki oleh  PT Adira Multi Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) yang diresmikan pada tahun 2018 demi mengembangkan bisnis syariah yang sedang bertumbuh. Hingga kini Adira Finance Syariah memiliki 41 Cabang yang tersebar hampir di seluruh Indonesia.

Sekretaris badan pengurus Lazismu, Iman Aryadi mengungkapkan bahwa pihak Lazismu Jawa Barat sangat bersyukur dan berterima kasih pada pihak Adira Finance Syariah yang sudah mau bekerjasama dengan memberikan bantuan pelayanan fasilitas kesehatan ambulans di tengah wabah covid-19 yang tengah melanda.

“Kita sangat bersyukur dengan adanya ambulans ini, karena kita memang tahun ini menargetkan adanya ambulans dan Alhamdullilah bisa terbantu oleh teman-teman Andira. Semoga kedepannya kita ada sinergi lain, dan InsyaAllah ini menjadi amal jariyah bersama.”

Sementara itu, Head of Reginional SSD Jawa Barat, Insan Ashari berharap agar ambulans ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya demi kemaslahtan umat dan membantu rumah sakit Muhammadiyah dalam menangani pasien.

“Karena kebutuhan pengantaran pasien itu sangat cukup luar biasa, harapannya agar ambulans ini bisa membantu untuk kebutuhan tersebut. Kami pun berharap agar kendaraan ini bisa dimanfaatkan sesuai dengan peruntukannya,” ujarnya

Sebagai informasi, bantuan unit ambulans memiliki fasilitas yang sudah sesuai dengan standarisasi, seperti defibrilator dan monitor elektrokardiogram, papan angkat, unit penyedot, pompa suntik infus, kursi perawat, kasur pasien, nebulizer, unit pasokan oksigen, sphygmomanometer, serta kotak P3K, sehingga unit ambulans ini juga layak untuk memberikan penanganan bagi pasien atau jenazah yang terpapar virus Covid-19.

Unit ambulans tersebut nantinya dapat digunakan oleh masyarakat yang ingin menggunakan fasilitas layanan ambulans gratis dengan cara menghubungi pihak LazisMu atau melalui kantor Cabang Adira Finance pada wilayah tersebut.

*Berita ditulis oleh Moh Aqbil W Abdul Karim

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button