Cianjur, Kabar Muhammadiyah Jabar –
Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Kabupaten Bogor melakukan Pendampingan Psikososial kepada para anak dan ibu penyintas di Pos Pelayanan Kp. Rawajaya Desa Ciherang Kecamatan Pacet, Cianjur, Jawa Barat. Jum’at (16/12/2022).
Berbeda dari sebelumnya, kegiatan pendampingan psikososial diisi dengan memasak Jamur Tiram bersama dengan ibu-ibu penyintas di Dapur Umum yang ada di Pos Pelayanan tersebut.
Jamur Tiram ini diperoleh Tim Psikososial dengan mengunjungi Budidaya Jamur Tiram yang ada di Cianjur.
Selain untuk menjadi bahan masakan, memanfaatkan perekonomian warga setempat dan mengetahui proses pembuatan Jamur Tiram menjadi tujuan kunjungan Relawan Muhammadiyah Kabupaten Bogor.
“Setelah kemarin-kemarin kami melakukan Psychological First Aid dan Pendampingan Psikososial lainnya, kali ini kami mencoba membantu ibu-ibu untuk masak bareng sembari bercerita dan bermain pula bersama anak-anak yang ada di sekitar Pos Pelayanan tersebut,” imbuh Koordinator Psikososial, Nida Sastria A.M.U.
Masakan Jamur Tiram ini kami jadikan menjadi Nugget Jamur. Selain itu, kami pun membuat Puding Susu dan masakan tersebut kami bagikan kepada penyintas yang ada di Pos Pelayanan Rawajaya,” tambahnya.
Ibu Neneng selaku penanggung jawab dapur umum di sana merasa senang dan terharu atas kedatangan Tim Psikososial MDMC Kabupaten Bogor.
“Terimakasih banyak sudah mau berkunjung kepada kami dan membantu masak disini, ibu mendapatkan ilmu dari pembuatan Nugget Jamur ini, karena ibu bisanya buat Nugget Crispy.”
Tim Psikososial MDMC Kabupaten Bogor bersama relawan lainnya berharap kegiatan ini dapat memberikan semangat dan mengembalikan ghirah warga dalam melakukan aktivitas seterusnya dan tidak larut dalam kondisi musibah.
*Editor: Aqbil WAK