Bandung – Himpunan Mahasiswa (Hima) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung mengadakan Cinematology Cinema Exhibition di Bandung Creative Hub pada Rabu (24/07/2024).
Acara ini menampilkan karya-karya film dari mahasiswa KPI angkatan 2022 dan 2021 sebagai bagian dari tugas ujian akhir semester (UAS) dari mata kuliah Sinematografi, Produksi Sinetron, dan Film Dakwah. Beberapa judul film yang diputar antara lain “Where’s My Home,” “Amor Fati,” “Labirin,” “Timpang,” “Idiot,” “Heal The Scars,” dan “Mem-Bandung.”
Acara ini menjadi momen penting bagi mahasiswa KPI untuk memamerkan hasil karya mereka. Kaprodi KPI Rahmat Alamsyah, dosen mata kuliah Sinematografi Kelik Nursetiyo Widiyanto, Sekretaris Prodi KPI Femi Fauziah Alamsyah, calon mahasiswa baru KPI, dan peserta dari berbagai kampus turut hadir untuk menyaksikan dan memeriahkan acara ini.
Ketua pelaksana acara, Dzikry Yudha, menjelaskan tema “Cinematology 1.0, Movie Exhibition Film Screening.” “Cinematology berasal dari kata sinema atau film, sementara tologi berarti ilmu. Jadi, jika digabungkan, artinya adalah ilmu perfilman dan movie exhibition adalah pameran perfilman. Kami sebagai panitia memamerkan karya-karya film mahasiswa KPI yang telah dikerjakan selama satu semester,” kata Dzikry.
Sementara itu, dalam sambutannya, Kaprodi KPI Rahmat Alamsyah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung dan berpartisipasi dalam acara ini, khususnya kepada mahasiswa KPI semester empat yang bertindak sebagai panitia. “Saya berharap ke depannya tidak berhenti di acara ini saja, tetapi terus mengembangkan produksi film-film dakwah,” tegas Rahmat.
Rahmat juga menyoroti bahwa film dengan tema sosial selalu relevan dan sering mendapatkan penghargaan, seperti Oscar. Menurutnya, film-film yang mendapatkan penghargaan adalah yang mengangkat tema sosial, bukan aksi atau superhero. “Film yang mendapatkan penghargaan adalah yang sesuai dengan realitas,” tambahnya.
Rahmat menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan momentum yang sangat baik bagi KPI UM Bandung untuk mengembangkan dakwah kekinian. Cinematology 1.0 merupakan luaran dari mata kuliah dan Rahmat berharap mahasiswa tidak cepat puas dan terus berkarya lebih banyak lagi.
Hanif, Ketua Hima KPI UM Bandung, menyampaikan bahwa kegiatan Cinematology 1.0 tahun ini melibatkan seluruh mahasiswa KPI UM Bandung dari berbagai angkatan. “Semuanya terlibat dalam kepanitiaan sebagai pembelajaran untuk acara serupa di tahun mendatang,” ujar Hanif. Penonton juga datang dari kampus lain, seperti Unpad, Unisa, dan UPI, serta beberapa orang tua mahasiswa dan rombongan dari Panti Asuhan Muhammadiyah Lengkong Kota Bandung.***(HI/RSF/Bewara)