Kabar Muhammadiyah Jawa Barat

Lazismu Jabar Berikan Pelatihan UMKM Untuk Para Calon Pengusaha di Jawa Barat

Bandung, Kabar Muhammadiyah Jawa Barat—

Lazismu Jawa Barat mengadakan pelatihan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk para calon pengusaha ataupun para pengusaha yang baru merintis usahanya.

Pelatihan dilangsungkan di Aula Mujahidin, Jln Sancang no.6 Bandung pada Senin, (22/08/2023).

Keseluruhan ada 26 peserta yang mengikuti pelatihan. Peserta berasal dari berbagai penjuru daerah Jawa Barat.

Para peserta diajarkan terkait cara jitu mengelola usaha, mulai dari mengatur keuangan, marketing, digital marketing, dan lain sebagainya.

Yosis Salman Rahmat selaku Ketua Pelaksana pelatihan menerangkan, kegiatan pelatihan merupakan program yang diproyeksikan untuk menghasilkan wirausahawan hebat di Jawa Barat.

“Harapannya mereka bisa terus berkembang dan lebih jauh tentu saja agar usahanya memberikan manfaat luas pada Masyarakat,” ucapnya.

Namun, Yosis menegaskan bahwa program pelatihan UMKM tak hanya sekadar pembinaan para usahawan.

Nantinya akan ada pemeriksaan pada para peserta tiap 3 bulan sekali guna mengecek perkembangan produk yang mereka jual.

“Per 3 bulan kita monitoring ke lokasi usahanya, kemudian melihat perkembangan usahanya. Kita akan melihat apakah materi yang diberikan hari ini direalisasikan atau tidak,” katanya.

Perihal pelatihan, Dirut Lazismu Pusat Edi Suryanto berharap program pembinaan UMKM yang diadakan oleh Lazismu Jabar bisa berkelanjutan.

Lahirnya pengusaha baru di berbagai daerah menurutnya akan berefek pada penguatan ekonomi Indonesia.

“Harapan semoga program bisa berkelanjutan dan berkesinambungan secara terus menerus sehingga muncul pengusaha-pengusaha baru yang akan memperkuat ekonomi Indonesia kedepannya,” ucapnya.

“Semoga program ini bisa menularkan semangat kewirausahaan di Masyarakat kita khususnya di lingkungan jawa Barat dan umumnya di Indonesia,” tambahnya.

*Reporter: Reksa Sandi P

Penulis: Aqbil WAK

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button