Kabar Muhammadiyah Jawa Barat

Pimpinan Cabang ‘Aisyiah Bojongsari Depok Jawa Barat Dibentuk

Depok, Kabar Muhammadiyah Jabar—

Dengan disahkannya Ranting ‘Aisyiah Bojongsari-Serua, maka jumlah ranting ‘Aisyiah di PCM Bojongsari kini berjumlah tiga ranting.

Dengan demikian jumlah tersebut telah memenuhi syarat untuk mendirikan Cabang ‘Aisyiah. Menyusul setelah disahkannya tiga ranting ‘Aisyiah di Bojongsari pada Ahad (15/09/2024) Pimpinan Cabang ‘Aisyiah (PCA) Bojongsari Dibentuk.  

Proses pembentukan PCA Bojongsari ini melalui musyawarah pendirian ‘Aisyiah oleh perwakilan ranting-ranting se-Bojongsari.  Musyawarah pemebentukan PCA dilaksanakan di Masjid At-Tanwir PCM Bojongsari.

Ranting-ranting yang telah terbentuk sebelumnya adalah Ranting ‘Aisyiah Pondok Petir dan Ranting ‘Aisyiah Durenseribu yang didirikan dan disahkan pada tanggal 19 Juli 2023.

“Keberadaan PCA Bojongsari ini sangat penting dan mendesak, mengingat kita saat ini sudah merintis beberapa amal usaha seperti TPA dan TK ABA ‘Aisyiah Ceria” ujar Dr. Zamah sari, M.Ag., Ketua PCM Bojongsari dalam pengantar sambutannya.

“Pembentukan PCA Bojongsari tentu tidak hanya memenuhi syarat ketentuan AD/ART semata yang besifat Formalitas, tetapi juga seyogyanya pimpinan terpilih nanti adalah orang-orang yang memiliki kapabilitas yang baik sehingga PCA Bojongsari nantinya dapat memberikan kontribusi yang bermanfaat dengan gagasan dan praktik yang penuh inovasi”, pesan Zamah sari.

Dr. Jaja Nurjanah, M.A., selaku sekretaris PCM Bojongsari, memberikan arahan kepada perwakilan ranting ‘Aisyiah yang bermusyawarah agar melakukan musyawarah dengan santai namun penuh integritas.

“Saya yakin ibu-ibu yang hadir di sini telah ditempa dengan pengalaman dan dinamika yang beragam di ranting masing-masing. Bahkan ada di antara ibu-ibu yang hadir adalah salah satu pimpinan di majelis PP ‘Aisyiah,” ujarnya.

Jaja Nurjanah optimis bahwa PCA Bojongsari yang akan dibentuk ini akan menjadi PCA yang progresif, sesuai dengan salah satu tagline Muhammadiyah “Berkemajuan.”

Musyawarah pembentukan PCA Bojongsari dipimpin oleh oleh ketua PRA Durenseribu, Siti Fatimah didampingi ketua PRA Pondok Petir, Rahmi Dwita, S.H., selaku sekretaris Musyawarah. Dalam pengantarnya, Rahmi Dwita mengatakan bahwa permusyawaratan yang dilaksankan ini adalah merupakan prosedur baku sesuai dengan aturan yang ada di AD/ART ‘Aisyiah.

“Sebagaimana kita maklumi dalam pasal 8 ayat (1) Anggaran Rumah Tangga ‘Aisyiah, bahwa  syarat pendirian Cabang ‘Aisyiah  sekurang-kurangnya terdiri dari tiga ranting“  paparnya.

Sementara itu, Siti Fatimah menambahkan bahwa PRA Bojongsari kini juga tengah merintis beberapa amal usaha yaitu Taman Pendidikan Al-Quran dan TK ABA Ceria.

“Tentu amal usaha ini mesti dikelola secara professional, dan untuk mewujudkan hal tersebut akan lebih baik jika dikelola oleh Cabang bersama-sama dengan ranting”, ujarnya.

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button