Kabar Persyarikatanpersyarikatan

Serah Terima Jabatan, ‘Aisyiah Jawa Barat Mengusung tema “Kepemimpinan Perempuan Mencerahkan Peradaban”

Bandung, 6 Mei 2023 – Pimpinan Wilayah Aisyiah Jawa Barat telah melaksanakan serah terima jabatan kepengurusan. Acara tersebut sekaligus ajang silaturahmi kader ‘Aisyiah se-Jawa Barat. Dengan tema “Kepemimpinan Perempuan Mencerahkan Peradaban,” acara ini menggambarkan upaya Aisyiah Jawa Barat untuk memperkuat peran perempuan dalam mengarahkan perubahan positif dan mencerahkan masyarakat.

Dalam acara yang berlangsung di UNISA Bandung, sejumlah tamu hadir diantaranya Pimpinan Wilayah Muhammadiyah, Amal Usaha Muhammadiyah dan Seluruh Kader Aisyiah se-Jawa Barat. Mereka semua memberikan dukungan dan apresiasi terhadap peran Aisyiah Jawa Barat dalam memperjuangkan pemberdayaan perempuan di tingkat lokal.

Dalam pidatonya, Ketua Pimpinan Wilayah Aisyiah Jawa Barat, Ibu Ia Kurniati, menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota dan pengurus yang telah mendukung visi dan misi organisasi selama masa kepemimpinannya. Ia juga menekankan pentingnya terus melanjutkan perjuangan dalam memperjuangkan hak-hak perempuan dan memberikan ruang yang setara bagi mereka dalam kepemimpinan.

Acara tersebut juga dilengkapi acara pengajian yang di isi oleh Ibu Lenny Oemar. Mereka membahas berbagai isu terkait pemberdayaan perempuan, Tantangan yang di hadapi, dan pentingnya kepemimpinan perempuan dalam mencerahkan peradaban.

Serah terima jabatan ini merupakan langkah maju bagi Aisyiah Jawa Barat dalam memperkuat posisi perempuan dalam kepemimpinan organisasi. Diharapkan bahwa kegiatan ini akan menjadi inspirasi bagi organisasi-organisasi lain di wilayah tersebut dan mendorong peningkatan partisipasi perempuan dalam pengambilan keputusan yang berdampak pada perubahan positif di masyarakat.

*Penulis: Reksa Sandi Purnama

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button