Kabar Muhammadiyah Jawa Barat

Akan Ada Muktamar Fair dan MITE Sebagai Tempat Belanja Para Penggembira Mukatamar

Sumber Gambar: Pribadi.

Bandung, Kabar Muhammadiyah Jabar— Panitia Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah melakukan launching Muktamar Fair dan Muhammadiyah Innovation and Technology Expo (MITE). Rabu, (31/08/2022).

Acara launching dilakukan lewat Zoom dari pukul 18.00 s,d 20.00 WIB dengan dihadiri berbagai media afliasi Muhammadiyah.

Dalam pelaksanaanya, dijelaskan bahwa Muktamar Fair dan MITE akan diadakan di Colomadu mulai dari tanggal 17 November-21 November 2022.

Muktamar Fair dan MITE sendiri merupakan sebentuk bazar atau pasar yang di dalamnya akan dijual berbagai produk yang bisa dibeli oleh para penggembira Muktamar.

Pada Muktamar Fair, akan dijual berbagai produk usaha mulai dari kuliner, pakaian, buku, dan produk ekonomi lainnya.

Sementara di MITE akan dijual berbagai karya teknologi tepat guna hasil karya dari berbagai SMK di bawah naungan Muhammadiyah serta dari perguruan tinggi seluruh Indonesia.

Hal ini disampaikan langsung oleh koordinator panitia Muktamar Fair & MITE Muktamar-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah, Budi Nugroho.

Budi mengatakan bahwa kedua bazar tersebut adalah upaya untuk mempromosikan para pelaku usaha dan pelaku teknologi untuk menjajakan produknya, sehingga dampaknya dapat menggerakan laju roda ekonomi dalam negeri.

“Melalui Muktamar Fair kita akan sajikan semua produk industri kreatif bagi seluruh rakyat Indonesia. Muktamar fair akan menjadi menarik karena dapat menjadi promo besar bagi para pelaku industri seluruh Indonesia,” ujar Budi.

Koordinator Bazar dan Expo, Zaenudin mengatakan akan disediakan 609 stand untuk bazar. 500 stand akan disediakan untuk bazar Muktamar Fair, sedangkan 109 sisanya untuk MITE.

Selain itu, pata pelaku usahaa dan teknologi yang ingin mendaftarkan diri untuk menjual produknya di sana akan dikurasi terlebih dahulu, sehingga hanya yang lolos kurasi saja yang boleh ikut berjualan.

Khusus MITE, ada tiga syarat yang perlu dipenuhi bagi yang ingin memesan stand di sana, yakni barang tersebut harus baru, layak komersial, dan dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah bangsa.

Untuk pendaftarannya, Zaenudin menjelaskan nantinya disediakan link pendaftaran bagi siapapun yang ingin berjualan di Muktamar Fair ataupun MITE.

“Ada keunggulan lagi bahwa proses pendaftaran Muktamar Fair dan MITE itu daftarnya online. Nanti ada link, seluruh informasi dan tata cara ada di situ, InsyaAllah hari senin atau selasa kita bagikan” jelas Zaenudin.

*Penulis: Aqbil WAK

Tampilkan Lebih Banyak

mpijabar

Akun dari MPI Jawa Barat 2015-2023

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button